Rabu, 06 November 2013

Syahrini Ikuti Gaya Berhijab Angel Lelga?

Bukan Syahrini kalau tidak menjadi omongan banyak orang. Belum lama ini penyanyi yang baru saja menggelar konser tunggal di Singapura itu mem-posting foto dirinya dengan menggunakan hijab di akun Instagram.

Dua foto pose foto sedang duduk, mengenakan jaket hitam dipadu celana bahan berwarna senada dipadukan dengan hijab bercorak warna-warni.

Banyak yang mengomentari penampilan hijab
ala Syahrini itu. Di antara beberapa komentarnya juga ada yang menyebutkan jika gaya hijabnya menyerupai artis Angel Lelga, yang kini maju sebagai Caleg PPP. Nah lho!

"Berasa lihat Angel Lelga," kata pemilik akun Milliza_diana di kotak komentar Instagram Syahrini dikutip detikHOT, Sabtu (2/11/2013).

"Mirip gaya Angel Lelga teeh cucookk kok," tulis followers Syahrini lainnya.

http://images.detik.com/content/2013/11/02/230/cvrdlm.jpg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar