Senin, 04 November 2013

Restoran di Russia Ini Hanya Mempekerjakan Staf Kembar

 

Jakarta - Memasuki restoran ini, Anda mungkin akan mengucek mata berkali-kali. Rasanya tak percaya melihat pelayan dan bartendernya berpenampilan identik. Anda tak berhalusinasi, karena restoran di Russia ini memang mempekerjakan staf kembar.

Seperti namanya, restoran Twin Stars di Moskow, berisi pelayan dan bartender kembar dua identik. Tak hanya berpakaian sama, merekapun bekerja berdampingan seakan tak terpisahkan. Tampaknya, inilah satu-satunya restoran di dunia yang menerapkan konsep demikian.



http://images.detik.com/content/2013/10/16/297/restorankembardalam.jpg



Sang pemilik restoran Alexei Khodorkovsky mengatakan bahwa konsep ini terinspirasi film 'Kingdom of Crooked Mirrors'. Film era Soviet tahun 1960-an ini adalah dongeng lama yang bercerita tentang seorang gadis yang masuk ke cermin tua ajaib dan bertemu kembarannya.

Para staf merasa senang bisa bekerja berdampingan dengan saudara kembarnya. "Saya sangat menyukai (konsep Twin Stars). Timnya sangat ramah. Sepasang (kembar) saja sudah menyenangkan, apalagi lebih. Tentu lebih menyenangkan," ujar salah satu pelayan kepada BBC (13/10/13).

Dalam menerapkan konsep ini, salah satu hal tersulit adalah menemukan sepasang kembar yang memenuhi syarat untuk bekerja di restoran tersebut. Namun, menurut Khodorkovsky, para pelanggan sejauh ini menikmati konsep restorannya meski harus memberi tip dobel.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar